Geliat sektor wisata Lombok dan Gili layak diperhitungkan. Berbagai fasilitas untuk penunjang sektor pariwisata pun semakin ditingkatkan. Selain dari pembangunan berbagai fasilitas akomodasi seperti resort, hotel, villa, dan berbagai fasilitas lainnya, pemerintah ataupun swasta juga meningkatkan sektor transportasi yang semakin memudahkan bagi pengunjung untuk berkunjung ke beberapa obyek wisata yang ada di Lombok serta Gili. Salah satunya adalah dengan menyediakan sarana transportasi laut penunjang seperti fastboat atau kapal cepat yang bisa memudahkan para pengunjung untuk menuju ke berbagai lokasi wisata di Lombok dan Gili.

Bila Anda memiliki rencana liburan ke Lombok dalam waktu dekat, Anda sebaiknya tak menyia-nyiakan waktu liburan Anda. Anda sebaiknya mulai merencanakan liburan Anda mulai sekarang sehingga ketika jadwal yang direncanakan tiba, Anda hanya perlu berangkat dan menikmati liburan Anda dengan lebih menyenangkan. Berikut ini adalah beberapa lokasi wisata di Lombok dan Gili yang bisa dikunjungi dengan menggunakan fastboat:

Gili Trawangan

Ini merupakan salah satu lokasi wisata Lombok dan Gili yang bisa diakses dengan mudah menggunakan kapal cepat atau fastboat. Gili ini menjadi salah satu pulau yang paling populer di kawasan Lombok. Pulau ini menyajikan keindahan dan pesona alam yang begitu menakjubkan. Anda bisamenikmati keindahan pantainya dengan pasir putihnya yang begitu bersih. Selain itu, Anda juga bisa menikmati pesona keindahan bawah lautnya seperti beragam ikan dan terumbu karang.

Gili Meno

Selain Gili Trawangan, Anda bisa menemukan destinasi wisata lainnya yang bisa dikunjungi dengan menggunakan fastboat. Anda bisa mengunjungi Gili Meno yang berlokasi tidak terlalu jauh dari Gili Trawangan. Fasilitas yang ada di pulau ini terbilang masih sangat minim sehingga pengunjung hendaknya mempersiapkan berbagai kebutuhannya sendiri saat akan berkunjung ke sana. Pulau ini bisa menjdi pilihan untuk menikmati aktivitas snorkeling dan diving.

Gili Air

Gili Air juga bisa menjadi salah satu destinasi wisata Lombok yang bisa dikunjungi dengan menggunakan kapal cepat. Destinasi wisata yang satu ini menawatkan spot dving dan snorkeling yang sangat menakjubkan. Pemandangan bawah laut di kawasan ini begitu mempesona. Ini bisa menjadi sebuah surga bagi para pecinta alam bawah laut. Ketika ombak sedang landai, Anda bisa menyelam ke bagian yang agak tengah untuk mendapatkan pemandangan yang semakin menawan.

Gili Nanggu

Selain beberapa gili yang memang sudah sangat terkenal sebagai salah satu destinasi wisata Lombok, Anda juga bisa menemukan Gili Nanggu yang memiliki pemandangan alam bawah laut begitu menawan. pulau ini terbilang masih sangat perawan karena belum terlalu banyak dikenali oleh wisatawan baik lokal dan internasional sehingga terumbu karang dan keindahan lautnya masih begitu terjaga dan terawat. Meskipun ini hanya sebuah pulau kecil, namun Anda bisa menemukan jasa penyewaan peralatan snorkeling di kawasan tersebut yang akan memudahkan Anda untuk menikmati kenyamanan dalam melakukan aktivitas snorkeling saat liburan.

Gili Sunut

   

Bila kebanyakan gili yang ada di Lombok menawarkan pesona keindahan alam bawah lautnya, Gili Sunut ternyata menawarkan pesona berbeda. Pulau ini dikenal dengan keindahan pantainya. Pantai di pulau ini berwarna putih dan bersih serta air lautnya yang hijau kebiruan. Tinggi gelombang di pulau ini juga tak terlalu tinggai yaitu sekitar 20-50 cm yang pastinya cukup aman ketika Anda berlibur bersama anak-anak. Selain itu, kawan pulau ini juga memiliki potensi pengembangan budidaya mutiara yang pastinya akan membuat Lombok semakin dilirik oleh wisatawan mancanegara. Ini bisa menajdi salah satu destinasi wisata Lombok dan Gili yang layak untuk diperhitungkan.

5 Lokasi Wisata Lombok dan Gili dengan Akses Fastboat
Tagged on:                     

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: